Hasil Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian 2023 (Tahap 1) Provinsi Banten - Badan Pusat Statistik Kabupaten Lebak

Terima kasih telah berkunjung ke website kami. Demi perbaikan pelayanan kami kepada pengguna data, silahkan isi Survei Kebutuhan Data (SKD) Online 2025 disini

Hasil Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian 2023 (Tahap 1) Provinsi Banten

Hasil Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian 2023 (Tahap 1) Provinsi BantenUnduh Berita Resmi Statistik
Tanggal Rilis : 4 Desember 2023
Ukuran File : 1.89 MB

Abstraksi

  • Terjadi kenaikan jumlah Rumah Tangga Usaha Pertanian (RTUP) dan penurunan  jumlah Usaha Pertanian Perorangan (UTP)  hasil Sensus Pertanian 2023 (ST2023) dibandingkan hasil ST2013 di Provinsi Banten.
  • Jumlah Rumah Tangga Usaha Pertanian di Provinsi Banten hasil Sensus Pertanian 2023 sebanyak 601.593 rumah tangga.
  • Jumlah usaha pertanian hasil ST2023 di Provinsi Banten sebanyak 609.567 unit yang terdiri atas 609.226 Usaha Pertanian Perorangan (UTP), 209 Perusahaan Pertanian Berbadan Hukum (UPB), dan 132 Usaha Pertanian Lainnya (UTL).
  • Jumlah Usaha Pertanian Perorangan (UTP) di Provinsi Banten sebanyak 609.226 unit atau turun 8,43 persen dari tahun 2013 yang sebanyak 665.330 unit.
  • Jumlah Rumah Tangga Usaha Pertanian (RTUP) di Provinsi Banten sebanyak 601.593 rumah tangga, naik 1,48 persen dari tahun 2013 yang sebanyak 592.841 rumah tangga.
  • Rasio Usaha Pertanian Perorangan (UTP) di Provinsi Banten terhadap Rumah Tangga Usaha Pertanian (RTUP) sebesar 1,01, turun 0,11 poin dari tahun 2013 yang sebesar 1,12.
  • Jumlah Perusahaan Pertanian Berbadan Hukum (UPB) di Provinsi Banten sebanyak 209 unit, naik 115,46 persen dari tahun 2013 yang sebanyak 97 unit.
  • Jumlah Usaha Pertanian Lainnya (UTL) di Provinsi Banten tahun 2023 sebanyak 132 unit, naik 76,00 persen dari tahun 2013 yang sebanyak 75 unit.
  • Jumlah petani milenial yang berumur 19–39 tahun sebanyak 46.561 orang, atau sekitar 7,64 persen dari petani di Provinsi Banten.
  • Jumlah Usaha Pertanian Perorangan Urban Farming di Provinsi Banten sebanyak 522 unit.
  • Sepuluh komoditas terbanyak yang diusahakan oleh Usaha Pertanian Perorangan (UTP), yaitu: padi sawah inbrida, kelapa, ayam kampung biasa, sengon/jeunjing/albazia, melinjo, pisang lainnya, mahoni, cengkeh, durian lainnya, dan petai.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Lebak (Statistics of Lebak Regency)Jl. Jendral Sudirman (Raya Cipanas) Km.03

Ds. Narimbang Mulia

Rangkasbitung-Lebak-Banten 42319Telp (62-252) 280779

 Mailbox : bps3602@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik